Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah untuk Flashing Xiaomi redmi 3x posisi lock bootloader


Hai gaes, kesempatan kali ini kita buatkan sedikit tutorial cara flashing xiaomi redmi 3x. device yang satu ini merupakan variant series dari xiaomi redmi 3, dari segi spesifikasi sangat mirip dengan redmi 3 dan redmi 3s yang membedakan memori internal nya lebih besar 32gb dan body nya yang menurut saya paling keren diantara saudara sekandung nya variant series redmi 3.

Pembelian baru pada umumnya xiaomi device saat ini tentu saja masih dalam kondisi bootloader yang terkunci (lock bootloader), tapi bukan berarti karena kondisi device ter-lock bootloader nya lantas tidak bisa di flash, karena ketika user membeli baru xiaomi yang hanya tersedia garansi distributor di indonesia tentu saja masih menggunakan firmware/rom distributor yang banyak sekali terinfeksi aplikasi bloatware dan pasti lambat laun akan muncul barnyak iklan pop up yang sangat mengganggu kinerja penggunaan device tersebut

Flash atau instal ulang device menjadi sangat diperlukan ketika anda memilih device xiaomi sebagai gadget yang akan anda andalkan untuk akfititas online, cara flashing xiaomi redmi 3x pun sangat mudah tidak membutuhkan banyak tool dan box flasher, cukup dengan kabel data micro yang sudah terdapat dalam paket pembelian dan download bahan-bahan untuk flashing serta rom dan driver nya dibawah ini

Untuk flashing device xiaomi redmi 3x sangat dianjurkan menggunakan windows 7/8/10 versi 64bit. Pastikan anda sudah membackup data anda terlebih dahulu agar kebingungan ketika setelah flashing device akan terformat semua dan kembali seperti awal settingan pabrik.

Download bahan-bahan dibawah ini :
Link Firmware : Klik Disini



QPST Driver : Klik Disini
Mi Flash Tool : Klik Disini
Langkah-langkah flashing seperti berikut:
1. Extrax firmware/rom yang sudah di download pada step 1 pada Drive C atau desktop saja
2. Instal QPST Driver yang sudah di download tadi
3. Instal MiFlash tool yang juga tadi sudah di download
4. Matikan Redmi 3x Kamu, tekan dan tahan volume up dan power
5. Akan muncul tampilan menu seperti gambar di bawah ini dan pilih menu "download"
 6. Redmi 3X akan restart dan otomatis masuk download mode dengan tampilan layar semi biru/blank gelap dan derbaca sebagai Qualcomm HS-USB QDLoader 9008



7. Jalankan Mi Flashtool, pada Miflashtool klik tombol Refresh pastikan di kolom device terbaca COM, yang berarti redmi 3pro terbaca Miflashtool dengan mode download.
8. Ketika sudah pasti device terbaca Mi flashtool sebagai COM(XX), Klik flash dan tunggu sampai selesai. 


UNTUK TUTORIAL VIDEO LENGKAP BISA SIMAK VIDEO DIBAWAH INI